Lompat ke konten

Wakil Walikota Metro Hadiri Musrenbang Kelurahan Mulyojati

  • oleh
Wakil Walikota Metro, Djohan saat diwawancara awak media

DIARY.CO.ID – Pemerintah Kota Metro adakan Musyawarah Rencana Pembangunan( Musrenbang) tingkat kelurahan di Aula Kelurahan Mulyojati, Selasa (21/01/20).

Musrenbang dihadiri oleh Wakil Walikota Metro, Staf Ahli, Asisten II, Anggota DPRD Kota Mtro, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan, Kepala dinas PPPAPP dan KB, Camat Metro Barat.

Lurah Mulyojati Ichsan menyampaikan, luas wilayah kelurahan seluas 296 hektar dan penyerapan PBB sebesar 68.83%.
“Pengajuan anggaran 2020 Ditujukan untuk Pemeliharaan jalan, peningkatan jalan, rehabilitasi balai desa, drainase dan pelatihan,” paparnya.

Ditemui awak media Walikota Metro Djohan, menyampaikan agar masyarakat tidak takut menggunakan anggaran untuk pembangunan.

“Penggunaan dana janga takut-takut tapi harus sesuai dasar, ada pertanggung jawabannya dan jangan disimpangkan. Semaksimal penggunaanya bertujuan pembangunan yang maksimal juga,” ujarnya.

Djohan juga meminta, kepada pihak terkait untuk menyusulkan pegawai kelurahan yang ahli, teruta harus bisa komputer.

“Untuk pegawai kelurahan harus yang memiliki ahli, minimal dalam komputer, jangan sampai seorang kasi kelurahan tidak bisa menguasai komputer, sehingga tidak bisa mengolah keuangan, apalagi untuk memahami musrembang,” tandasnya. (Putri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *