Lompat ke konten

Universitas Muhammadiyah Kotabumi Melakukan Pengabdian kepada Masyarakat

  • oleh
Ist

DIARY.CO.ID – Universitas umko adakan kunjungan kerja ke salah satu desa yang ada di kecamatan kotabumi utara di Desa Sawojajar, Dosen prodi Nutrisi dan teknolologi peternakan (NTPT) Fakultas pertanian dan Peternakan Universitas muhammadiyah kotabumi (UMKO) dilaksanakan pada Sabtu (28/12/2019).

Kegiatan ini merupakan kegiatan lanjutan dimana di minggu sebelumnya telah dilaksanakan kegiatan yang sama.

Woki salah satu Ketua pelaksana kegiatan, yang juga Dosen di Prodi NTPT mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan lanjutan dimana di minggu sebelumnya telah dilakukan kegiatan yang sama dalam tema
Kegiatan pembuatan pakan ternak alternatif, yakni Fermentasi Jerami Padi yang dilakukan didesa sawojajar terdiri atas 2 Perlakuan :

1. Jerami padi dengan 14 hari (2 minggu)
2. fermentasi dan 21 hari (3 minggu) fermentasi.

“Hasil dari kegiatan tersebut didapatkan berupa Jerami Padi fermentasi sebagai pakan alternatif ternak yang baik dan layak untuk dikonsumsi oleh ternak terkhusus ternak sapi,” ujarnya.

Pak Kamdi selaku Ketua kelompok tani/ternak saat di konfirmasi mengatakan, “sangat berterimakasih dengan adanya program kegiatan pembuatan pakan ternak ini yang hadir di desa sawojajar dan kami akan menjaga dan memfaatkan apa yang sudah di berikan dan di ajarkan untuk pakan ternak alternatif ini,” kata dia. (Dedi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *