Luar biasa, Daud Hadirkan Dua Artis Ibu Kota Dalam Grand Opening Usahanya

Daud serta bintang tamu Pasha Ungu dan Cahrly Van Houten. (Putri/diary)
Daud dan Wakil Walikota Djohan serta bintang tamu Pasha Ungu. (Putri/diary)

DIARY.CO.ID – Grand Opening Gedung Pertemuan Minimarket dan Perumahan Mutiara Sukses Indonesia (MSI) milik pengusaha sukses Muhammad Daud, di Ballroom MSI, Jumat Malam (6/12/19).

Perumahan yang berlokasi di 29 Banjar Sari Kecamatan Metro Utara, memiliki 22 Unit kamar dilantai bawah, tujuh unit dilantai atas dan satu ballroom dengan nuansa moderen dan lighting yang megah.

Sangat luar biasa Daud yang dulu berasal dari kalangan biasa kini menjadi seorang Bos yang memiliki tujuh perusahaan. Dua artis Ibu Kota dihadirkan dalam grand opening tersebut, Pasha Ungu dan Cahrly Van Houten.

“Saya dulunya adalah penjual somai keliling, tidak menyombongkan diri sekarang saya memiliki tujuh perusahaan. Artinya apa, orang yang berasal dari kalangan biasa bukan berati tidak ada peluang untuk sukses, intinya kita tidak pernah lelah dalam belajar dan jangan pantang menyerah,” tuturnya.

Lanjutnya, dia mengatakan saya kembali ke Metro untuk masyarakat Metro, Apapun segala sesuatu yang saya bangun di Metro dapat bermanfaat untuk masyarakat setempat.

“Selain miniamrket dan perumahan nantinya saya akan bangun Mall khusus untuk barang-barang produksi dari orang Metro, jadi mereka punya wadah untuk mengembangkan produktifitasnya. Saya ingin mereka yang diluar kota memakai segala jenis produk made in Metro,” ujarnya.

Daud berharap, Bisnis yang dibangun di Kota Metro terutama minimarket dan perumahannya dapat berjalan dengan lancar, tentunya dapat bermanfaat untuk masyarakat Kota Metro. (Putri)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*