
Lampung: Bertempat di Lapangan KORPRI Kantor Gubernur Jl. Wolter Monginsidi No.69, Talang, Kec. Teluk Betung Selatan, Kota Bandar Lampung, Mewakili Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P, Kasipers Kasrem 043/Gatam Kolonel Arm Riski Budianto, S.Sos., M.M Hadiri Upacara Peringatan HUT Korps Pegawai Negri (KORPRI) ke 51 TA. 2022 bertindak sebagai Inspektur Upacara Sekda Prov Lampung Fahrizal Darminto yang diikuti lk 600 orang, Selasa (29/11/2022).
Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-51 KORPRI Tahun 2022 mempunyai tujuan mengajak anggota KORPRI di untuk meningkatkan kinerja terutama di bidang pelayanan publik serta kepedulian terhadap masyarakat.
Pada amanat Peringatan HUT KORPRI ke 51 TA. 2022 yang dibacakan Inspektur Upacara Sekda Prov Lampung Fahrizal Darminto menyampaikan, “melalui peringatan HUT KORPRI ini, Saya ucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-51 KORPRI, Semoga KORPRI semakin sukses, maju, dan junjung tinggi Panca Prasetya KORPRI dan teruslah berbakti untuk ibu pertiwi”,
Leave a Reply