Bersama Aparat, Pj. Kakon Kagungan Tegur Indomaret Tidak Sediakan Alat Cuci Tangan

Dok
Dok

DIARY.CO.ID – Pj. Kepala Pekon Kagungan Wildan Histori bersama Babinsa Serma Bustam dan Bhabinkamtibmas Aipda Riza menegur Indomaret yang terletak di Jalan Lintas Barat Pekon Kagungan, Kecamatan Kota Agung Timur, Kabupaten Tanggamus, yang tidak mengindahkan himbauan Pemerintah Pusat maupun Surat Edaran Pemkab Tanggamus terkait pencegahan Covid-19, Jumat (3/4/2020).

Dimana seperti yang kita ketahui didepan semua mini market seperti Indomaret atau Alfa mart dipasang alat untuk cuci tangan, beda dengan Indomaret Jalan Lintas Barat Kagungan yang terkesan mengabaikan bahaya wabah Covid-19 ini.

Pj. Kepala Pekon Kagungan saat menegur Kepala Toko Indomaret Jalan lintas Kagungan

“Inikan Jalan Lintas, orang dari mana-mana mampir di Indomaret ini, kenapa tidak ada alat cuci tangan ataupun Hand Sanitizer yang di sediakan untuk pengunjung,” ujar Wildan.

Lanjutnya, saya bersama aparat Pekon hari ini ada kegiatan penyemprotan Disinfektan di seluruh rumah warga, Masjid, Sekolah, termasuk Indomaret Kagungan ini. Sampai disini saya melihat tidak ada dipasang alat cuci tangan. Berarti Indomaret ini tidak ikut berpartisipasi memutus mata rantai Covid-19 ini.

Rudi Kurniawan Kepala Toko Indomaret saat ditegur Pj. Kakon Kagungan mengatakan bahwa benar tadi Camat Kota Agung Timur menegur saya terkait alat cuci tangan. Dan meminta Indomaret untuk ikut serta berpartisipasi memutus mata rantai Covid-19.

“Benar tadi Camat kesini dan menegur saya, saya kasih penjelasan bahwa tadinya memang mau pasang, karena Indomaret Gisting saya liat sudah pasang dan ada edaran, sedangkan disini tidak ada edaran,” terang Rudi.

Wildan pun menjelaskan terkait edaran semua sudah ada, baik lisan maupun tertulis bahkan di media-media juga berita terkait pencegahan dan penanggulangan Covid-19 ini.

“Saya minta hari ini walaupun alat cuci tangan sudah ada, jangan sampai Indomaret ini tidak ikut andil dalam memutus mata rantai Covid-19,” tegas Wildan. (Alfiyan)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*